Posted in Non Review

SCENE ON THREE #19 | KAU, AKU, DAN SEPUCUK ANGPAU MERAH

“Sepanjang kau punya rencana, jangan pernah berkecil hati. Aku dulu tidak mengerti maksud kalimat itu. Hari ini aku sedikit paham. Nah, tadi kau bertanya, kenapa aku mau-maunya jadi montir? Aku punya rencana. Tidak besar, juga tidak hebat, tapi rencana ini lebih dari cukup untuk mengusir jauh-jauh perasaan kecil hati. Aku memang tidak kuliah, dan mungkin tidak akan pernah berkesempatan kuliah, tapi enam bulan terakhir aku membaca lebih banyak buku tentang mesin dibanding mahasiswa tahun terakhir. Kita memang tidak punya modal, tapi itu gampang, pasti ada jalan keluarnya. Kita juga tidak punya jaringan, kenalan, tapi itu bisa dibangun perlahan-lahan…”(hal 282)

Scene yang membangkitkan semangat untuk tetap “punya rencana”. Diambil dari percakapan antara Borno dengan sahabatnya, Andi. Borno berusaha menghibur Andi yang pesimis terhadap nasib bengkel keluarganya yang tampaknya tidak berkembang, tetap begitu-begitu saja dari dulu.

Ya ya semoga saja apa yang dikatakan Borno benar. Selama kita masih punya rencana, maka kita tidak usah berkecil hati. Jalani saja prosesnya dan semuanya akan indah pada akhirnya.

Scene on Three hosted by Bacaan Bzee

Oke, ini scenes pilihan saya hari ini. Diambil dari buku Kau, Aku, dan Sepucuk Angpau Merah by Tere Liye. Karena buku ini masih currently reading, jadi tunggu reviewnya nanti ya.

Nah, apa scene pilihanmu?  Click the picture above to see more information about this meme yaa ^_^

Have a nice day for you  ♪(´ε` )

Pssstt…Scene on Three hari ini ada giveaway-nya lo ^.^

Author:

Love book and wanna study abroad to Holland

4 thoughts on “SCENE ON THREE #19 | KAU, AKU, DAN SEPUCUK ANGPAU MERAH

Leave a comment