Posted in Books, Mizan Fantasi, Rick Riordan

THE DEMIGOD DIARIES REVIEW

the_demigod_diaries

Judul: The Demigod Diaries | Pengarang: Rick Riordan | Penerbit: Mizan Fantasi | Edisi: Bahasa Indonesia, Cetakan Pertama, Juni 2013, 344 halaman | Status: Owned book, Hadiah dari my Secret Santa 2013 😀 | Tanggal terima: 13 Desember 2013 | Rating saya: 4 dari 5 bintang 

***

Satu lagi buku yang saya dapat dari SS yang baik hati ^.^

Jadi demigod itu memang keren, tapi berbahaya. Bahkan di saat senggang pun mereka harus bertarung dengan monster.

Diari pertama adalah catatan harian Luke Castellan. Kisah petualangan Luke dan Thalia sebelum sampai di Perkemahan Blasteran. Ada kisah pertemuan mereka dengan Annabeth juga.  Membaca kisah ini bikin galau. Kasian Luke.

Cerita kedua diisi oleh petualangan Percy dan Annabeth. Seharusnya ada kencan istimewa untuk merayakan 1 bulan masa jadian mereka. Tapi ada Dewa Hermes yang minta tolong untuk mencarikan tongkatnya yang hilang. LOL, ada-ada saja.

Chapter ketiga diisi oleh Leo, Jason dan Piper. Masalahnya yang diakibatkan Leo berawal dari hal sepele, tapi dampaknya sangat besar. Terutama bagi hutan di dekat Perkemahan Blasteran yang terancam terbakar jadi abu. Seakan belum cukup, mereka bertiga direpotkan oleh kemunculan roh hutan yang sedang mabuk. Mabuknya tidak main-main, mereka jadi gampang mencakar siapapun menjadi serpihan kecil. Puk-puk Leo.

Yang keempat cerita tentang rahasia mengapa para monster bisa merasakan kehadiran para demigod. Cerita ini bukan ditulis oleh Mr. Riordan ternyata. Terasa bedanya. Tapi tetap keren.

Asiknya, di buku ini ada selingan kuis yang bisa menambah pengetahuan kita tentang Dewa Dewi Yunani dan Romawi. Dan saya gagal total. Lupa nama-nama Dewa Dewi Romami.

Buku ini membuat saya ingin masuk ke dunia demigod lagi. Semoga rencana saya untuk baca ulang seri Percy Jackson tahun ini terlaksana.

4 dari 5 bintang untuk buku ini. I really liked it.

Oh ya, tebakan saya tentang siapa SS saya ada di post satunya ya. Semoga tebakan saya benar.

Yang pasti kepada siapa pun SS saya, terima kasih banyak buat bukunya ya. I really liked it. Thank you so much ^_^

banner_ss_bbi

Baca dan Posting Bareng 2014

Author:

Love book and wanna study abroad to Holland

3 thoughts on “THE DEMIGOD DIARIES REVIEW

    1. Eh, sama, aku juga sedikit terlambat kena demam Percy 😀

      IMO, baiknya dibaca setelah HoO #3, Mark of Athena. Tapi 4 cerita di Demigod Diaries beda2 setting waktunya. Cerita ke- 1, 2 dan 4 bisa dibaca setelah PJO, tapi yang ketiga settingnya ada di HoO ^_^

      Like

Leave a comment